Breaking News

Warga Kediri Menjaga Arca Ganesha Yang Baru Saja Di Temukan



Seputar Aktual Nasional - Pemkab Kediri meminta warga dan sejumlah elemen masyarakat untuk ikut menjaga arca Ganesha yang baru saja ditemukan. Warga akan ikut menjaga hingga menunggu langkah instansi terkait.

Hal tersebut diutarakan Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Kediri Krisna Setiawan. Bagi Pemkab Kediri, penemuan candi atau arca di wilayah Kabupaten Kediri, menunjukkan kekayaan warisan budaya dan sejarah. Oleh karena itu harus dijaga oleh semua elemen masyarakat.

"Temuan candi maupun arca di wilayah Kabupaten Kediri menunjukkan kekayaan warisan budaya dan sejarah yang ada di Kabupaten Kediri, oleh karena itu harus dijaga oleh semua elemen masyarakat," ujar Krisna, Senin (17/6/2019). Agen Domino

Krisna mengatakan saat ini Pemkab Kediri tengah berkoordinasi dengan pihak terkait dalam hal ini Balai Pelestarian Cagar Budaya Jawa Timur.

"Terkait hal yang bersifat teknis akan dikoordinasikan dengan pihak terkait dalam hal ini Balai Pelestarian Cagar Budaya Jawa Timur," imbuh Krisna.

Tak hanya itu, sejak ditemukannya arca Ganesha, mulai pagi hingga malam, warga mendatangi lokasi temuan arca untuk menyaksikan dan penasaran dengan bentuk maupun cerita awal penemuan.

Seperti yang diutarakan oleh Hariono, salah seorang anggota 'Damar Pinuluh' penggiat penyelamat dan pelestari benda kuno warisan leluhur Kabupaten Kediri.

"Sejak ditemukan arca Ganesha, masyarakat sekitar, animonya sangat besar dan keingintahuannya terkait sejarah peninggalan budaya cukup besar, terbukti pagi hingga malam warga masyarakat banyak yang hadir," ucap Hariono.

Tidak ada komentar